Jadwal FIFA Match Day Argentina vs Panama, Kesempatan Lionel Messi Tembus 800 Gol

- Selasa, 21 Maret 2023 | 17:41 WIB
jelang Argentina vs Panama di FIFA Match Day, Lionel Messi berpeluang cetak gol ke-800 (instagram / leomessi)
jelang Argentina vs Panama di FIFA Match Day, Lionel Messi berpeluang cetak gol ke-800 (instagram / leomessi)



ESN Banten - Argentina akan melakoni dua pertandingan di FIFA Match Day Maret 2023.

La Albiceleste akan menghadapi Panama pada 24 Maret 2023.

Berikutnya Lionel Messi cs akan berhadapan dengan Curacao, tim yang pernah kalah dari Indonesia pada 28 Maret 2023.

Lionel Messi berharap dapat tampil dan mencetak gol pada dua pertandingan tersebut.

Pasalnya dua laga itu akan menjadi kesempatan emas bagi Messi untuk memecah rekor golnya.

Baca Juga: Belajar Dari Kesalahan, Salah Satu Cara Berdamai Dengan Luka

Penyerang Paris Saint Germain hanya perlu satu gol lagi untuk menggenapkan total torehan golnya menjadi 800.

Saat ini eks Barcelona telah  mencetak 799 gol sepanjang karirnya di dunia sikulit bundar.

Lionel Messi telah mencetak 701 gol bersama Barcelona dan PSG.

Sedangkan bersama Timnas Argentina ia telah mengemas 98 gol.

Baca Juga: Cara Sederhana dan Mudah Merawat Tanaman Anggrek Di Rumah

Artinya total gol Messi saat ini adalah 799 gol.

Torehan itu membuat Messi berada di urutan ketiga dalam urusan mencetak gol terbanyak di dunia.

Cristiano Ronaldo masih berada di puncak pencetak gol terbanyak dunia, disusul oleh legenda Republik Ceko, Josef Bican dengan 805 gol.

Halaman:

Editor: Jajat Jb

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X