ESNBanten-- Hasil akhir PSS Sleman vs Bhayangkara FC pekan 29 dalam lanjutan Liga 1, Senin 6 Maret 2023 baru saja usai.
Laga yang digelar di stadion Maguwoharjo, Sleman, mulai 15.00 WIB ini, berakhir dengan kekalahan Laskar Sambernyawa dengan skor 0-1.
Tim asuhan pelatih Seto Nurdiantoro ini gagal memanfaatkan unggul jumlah pemain diakhir laga, usai pemain Bhayangkara FC Nurhidayat Haji Haris diganjar kartu merah pada menit 81.
Dalam laga ini, 2 gol yang tercipta di menit akhir, dianulir wasit. Gol penyeimbang yang diciptakan PSS Sleman pada menit 87 dianulir wasit karena dianggap offside.
Baca Juga: Empat Perempuan Pelayan Kopi Lendot Diamankan Polres Serang, Siapa Mereka?
Begitu juga gol yang diciptakan Bhayangkara FC melalui Matias Mier di menit 90+3, dibatalkan wasit karena Mier dianggap melakukan hans ball terlebih dulu.
Dengan kekalahan ini, PSS Sleman semakin terpuruk dan menambah panjang daftar kalah dalam 6 laga secara beruntun.
Sebaliknya bagi Bhayangkara, raihan 3 poin penuh dari PSS Sleman, menempatkan The Guardians di posisi 7 klasemen dengan total 41 poin dari 28 laga yang sudah dilakoni.
Bhayangkara berada satu strip dibawah Madura United dengan 42 poin di peringkat 6.***
Artikel Terkait
Prediksi PSM Makassar vs Persis Solo Sore Ini, Laskar Sambernyawa Bisa jadi Sandungan Juku Eja
Mengenang Kembali Laga Persik Kediri vs Urawa Red Di Liga Champions Asia 2007, Vibes Eropa
Persik Kediri vs Urawa Red Diamonds, Liga Champions Asia 2007, Budi Piton vs Shinji Ono
Hasil Akhir PSM Makassar vs Persis Solo, Juku Eja Mampu Balikkan Keadaan, Tangga Juara Makin Mulus
Peluang Timnas Indonesia U 20 Tetap Ada dengan Skenario Ini, Netizen: Yang Penting Main Baik, Jangan Buat Malu
Prediksi PSS Sleman vs Bhayangkara FC di Pekan Ke-29, Problem Lini Depan Skuad Seto Nurdiantoro