Hasil Akhir Barito Putera Vs Persib, Maung Bandung Tersandung di Demang, Kalah 2-1, Kiper Teja Dikartu Merah

- Senin, 27 Februari 2023 | 20:11 WIB
Persib Bandung tersandung di Kalimantan, kalah 1-2 dari Barito Putera pada pekan ke 27 Liga 1, Senin 27 Februari 2023 (foto@tangkapanlayar/esnbanten)
Persib Bandung tersandung di Kalimantan, kalah 1-2 dari Barito Putera pada pekan ke 27 Liga 1, Senin 27 Februari 2023 (foto@tangkapanlayar/esnbanten)

ESNBanten--Hasil akhir Barito putera vs Persib Bandung dalam lanjutan Liga 1 pekan 27, Maung Bandung harus tersandung di Demang Lehman.

Persib Bandung harus takluk 1-2 dari Barito Putera. Tak hanya itu, kiper Persib, Teja Paku Alam, juga diganjar kartu merah pada menit ke-44.

Persib Bandung datang ke kandang Barito Putera tanpa diperkuat Ciro Alves, Ricky Kambuaya, dan Nick Kuipers.

Tiga pemain penting di skuad Luis Milla itu harus melewatkan laga tandang ini karena harus menjalani skorsing akumulasi kartu kuning.

Baca Juga: Kemenangan PSG, Gemilangnya Aksi Mbappe dan Messi, Tapi Pemain Ini Alami Nasib Sial

Laga Barito Putera vs Persib Bandung digelar di Stadion Demang Lehman, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, pada Senin 27 Februari 2023 sore WIB.

Gol Maung Bandung, dicetak oleh David da Silva pada menit ke-20. Sedangkan dua gol balasan yang membawa Barito Putera meraih kemenangan dibukukan oleh Renan Silva (65') dan Gustavo Tocantins (79').

Jalannya laga

Persib Bandung unggul terlebih dahulu pada menit ke-20 lewat gol David da Silva setelah memanfaatkan umpan terobosan Beckham Putra.

Namun, dua puluh menit setelah gol Da Silva, Persib Bandung harus kehilangan satu pemain usai kiper Teja Paku Alam mendapat kartu merah karena melakukan sebuah blunder.

Baca Juga: Jennifer Bachdim Jadi Sorotan, Telaten Rawat Empat Anak, Tubuh Masih Ramping Seperti Gadis Belia

Kiper Teja Paku Alam, melakukan blok dengan tangannya saat berada jauh di luar kotak penalti. Wasit pun langsung mengangkat kartu merah.

Situasi tersebut membuat pelatih Luis Milla harus menarik Beckam Putra dan menggantinya dengan Reky Rahayu yang mengisi posisi penjaga gawang.

Memasuki babak kedua, pelatih Persib mengubah strategi dengan memasukkan bek Achmad Jufriyanto menggantikan Ezra Walian dan Abdul Aziz sebagai pengganti Henhen Herdiana.

Halaman:

Editor: Kamim Rohener

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X