ESNBanten-- Jadwal Persib Bandung vs Arema FC pada pekan ke-26 dalam lanjutan Liga 1, akan berlangsung di Stadion Pakansari Cibinong, Bogor, Kamis sore, 23 Februari 2023, mulai 15.00 WIB.
Namun duel Persib Bandung yang bertindak sebagai tuan rumah melawan skuad Singo Edan ini dipastikan sepi sorak dari Bobotoh.
Pertandingan ini ditetapkan berstatus tanpa penonton karena pertimbangan faktor keamanan.
Padahal sejatinya Persib sangat membutuhkan dukungan langsung Bobotoh usai kepercayaan diri Maung Bandung kembali setelah menang dari RANS Nusantara.
Baca Juga: Diduga Dianiaya Anak Pejabat Kemenkeu, Begini Kata Orang Tua David
Direktur PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono, menghimbau kepada seluruh bobotoh agar tetap mendukung tim dari rumah.
"Persib sebagai klub profesional, tentunya akan selalu menghormati dan mengikuti semua peraturan dan regulasi yang telah diputuskan, salah satunya terkait penonton," kata Teddy seperti termuat dalam laman Persib.
"Karena sudah menjadi keputusan pihak keamanan, maka mari kita semua agar menghormati dan mengikuti peraturan ini. Doa serta dukungan seluruh bobotoh dari rumah tetap diharapkan dan pasti akan sampai ke tim."
"Saya meminta kepada bobotoh untuk tidak datang ke stadion. Sebab itu akan dicatat sebagai bentuk pelanggaran dan tentunya akan mempengaruhi kebijakan pihak keamanan dalam mengeluarkan rekomendasi perizinan di pertandingan selanjutnya," katanya.
Baca Juga: Kronologis Penganiayaan yang Dialami Anak Pengurus GP Ansor di Jakarta Selatan
Bek Persib, Victor Igbonefo, agak kecewa karena bobotoh tak bisa hadir di stadion.
“Sangat sayang karena sebenarnya sekarang kami butuh dukungan Bobotoh. Sangat sayang karena ini pertandingan yang penting. Tapi, kami tetap harus konsentrasi dan pasti mereka (Bobotoh) dukung kita di rumah dan kita butuh dukungan positif itu dan doa mereka,” kata dia.
Igbonefo mengatakan, setelah kemenangan 3-1 atas RANS Nusantara, para pemain Persib menatap laga kontra Arema FC dengan percaya diri.
“Kalau melihat situasi saat ini, kami tidak mau kehilangan poin lagi. Kami akan konsentrasi untuk melawan Arema. Kami harus memenangkan gim ini,” kata dia.
Bagi Persib Bandung, pertemuan dengan Arema FC ini merupakan pertandingan ke-25 pada musim ini.
Artikel Terkait
Hasil Akhir Persis Solo vs PSS Sleman, Laskar Sambernyawa Menang Telak dan Klasemen Melesak
Hasil Akhir Persikabo vs PSIS Pekan 26 Laskar Padjajaran Gagal Raih Poin Penuh, Zona Degradasi Makin Dekat
Soal Penerapan VAR Di Liga Indonesia, Erick Thohir dan Ratu Tisa Kompak Jawab Begini
Hasil Akhir Persija vs Barito Putera: Gol Hansamu di Menit Akhir Bikin Nyesek Barito, Persib Dilengserkan
Deretan Bidadari Voli Indonesia, Pengumpul Poin Block Terbanyak Di Proliga Musim Ini