ESNBanten--Artis Michelle Yeoh berhasil meraih Piala Oscar 2023 dalam kategori Best Actress atau lebih dikenal dengan pemeran utama wanita terbaik berkat perannya dalam film 'Everything Everywhere All at One'.
Namun Michelle Yeoh, sebenarnya mulai mendunia dan dikenal luas saat ia berakting dalam film James Bond berjudul Tomorrow Never Dies.
Kesuksesan Michelle Yeoh meraih penghargaan bergengsi Piala Oscar ini membuat sejarah baru pada Academy Awards ke-95.
Yeoh tak hanya mendapat Piala Oscar pertama sepanjang kariernya, tetapi juga menjadi perempuan Asia pertama yang berhasil menang kategori Best Actress.
Baca Juga: Sekelas Iuran Beliin Sepatu, Berujung Diberi Hadiah Rp 25 Juta Oleh Ridwan Kamil, Plus Follow Balik
Yeoh pun tak kuasa menahan haru ketika menyampaikan pidato kemenangan di atas panggung Oscar.
Ia berpesan kepada anak-anak, terutama para keturunan Asia, bahwa mereka juga berhak untuk merawat harapan serta cita-cita mereka.
"Untuk semua anak laki-laki dan perempuan yang terlihat seperti saya dan menonton malam ini, ini adalah bukti nyata dari sebuah mimpi," ucap Yeoh, Minggu (12/3) waktu setempat.
Wanita berusia 60 tahun itu merupakan sosok aktris legendaris berdarah Malaysia. Ia pertama kali dikenal karena perannya dalam film aksi Hongkong yang membawanya dalam popularitas di awal tahun 1990.
Baca Juga: Fix Istri Idaman, Wanita Ini Beri Hadiah PS5 Sebagai Kado Ulang Tahun Suami
Yeoh lahir di Ipoh, Malaysia, pada tanggal 6 Agustus 1962. Ia dipilih oleh People sebagai satu dari "50 Wanita Paling Cantik di Dunia" pada tahun 1997.
Ia dikenal di dunia barat berkat perannya dalam film 'James Bond 1997 Tomorrow Never Dies', sebagai Wai Lin, dan film bela diri berbahasa Mandarin 'Crouching Tiger, Hidden Dragon', yang karenanya ia dinominasikan sebagai penghargaan BAFTA untuk aktris terbaik pada tahun 2000.
Yeoh kemudian belajar di Royal Academy of Dance di London, mengambil jurusan balet. Dia tertarik pada tari sejak usia dini, memulai balet pada usia empat tahun.
Artikel Terkait
Profil Ammar Zoni Artis yang Ditangkap Terkait Kasus Narkoba Sempat Main Sinetron Ikatan Cinta
Bila Nikmatul Rosyidah Punya Daniel Soekarno, Youtuber Ini Punya Anak Yang Tak Kalah Ganteng
Daniel Soekarno Ganteng Dan Attitudenya Bagus, Youtuber Ini Punya Anak Gadis Yang Sholehah
Selain Nikmatul Rosidah, Ini Daftar Youtuber Indonesia Di Luar Negeri Yang Punya Anak Ganteng
Transformasi Brendan Fraser, Dari George Yang Seksi Hingga Charlie Yang Mengalami Obesitas
Salut, Meski Tinggal Di Jepang, Youtuber Indonesia Ini Sekeluarga Taat Menjalankan Syariat
Artis Tetangga Indonesia Ini jadi Artis Asia Tenggara Pertama Peraih Piala Oscar